Cara Menghitung ROI Kampanye SEO

Search Engine Optimization (SEO) adalah strategi marketing yang mendatangkan lebih banyak pelanggan dari hasil pencarian. Strategi ini dapat memberikan traffic organik secara cuma-cuma alias gratis.

Dalam artikel kali ini, kami akan menjelaskan mengapa menggunakan jasa SEO dari agensi digital marketing merupakan pilihan yang paling menguntungkan untuk investasi jangka panjang bisnis Anda.

Apa itu ROI SEO?

Return on Investment (ROI) adalah metrik yang digunakan untuk mengukur seberapa besar keuntungan yang didapatkan dibanding jumlah investasi yang Anda keluarkan. Metrik ini dapat Anda gunakan untuk mengukur keuntungan yang Anda raih dari menjalankan kampanye SEO.

Berbeda dengan iklan PPC (pay-per-click) yang hasilnya dapat langsung terlihat dari berapa biaya yang Anda keluarkan. Strategi SEO membutuhkan waktu minimal 3 sampai 6 bulan untuk melihat efektivitasnya.

KPI dalam strategi SEO

Sebelum memulai kampanye SEO, sangat disarankan untuk menentukan goals SEO yang ingin Anda capai. Setelah Anda menentukan goals yang ingin Anda capai, Anda dapat mengevaluasi performa website Anda dengan beberapa KPI di bawah ini:

  • Organic search traffic
  • Keyword rankings
  • Bounce Rate
  • Conversion rates
  • Page load time
  • Backlinks established

Pastikan Anda menggunakan Google Analytics untuk memantau performa website dan mengukur metrik diatas dengan lebih akurat.

Cara Menghitung ROI SEO

Untuk menghitung ROI, Anda perlu menentukan biaya-biaya apa saja yang berhubungan dengan upaya strategi SEO yang Anda jalankan.

Jika Anda menggunakan tim SEO In-house, kontribusi waktu dan usaha dari tim SEO in-house perlu Anda pertimbangkan. Peran SEO in-house biasanya fokus pada tugas SEO saja, untuk itu Anda dapat menghitung biaya berdasarkan jam atau per harinya. Jangan lupa juga untuk menambahkan  tools dan software yang tim Anda gunakan.

Jika Anda menggunakan jasa SEO dari agensi digital marketing, Anda hanya perlu menghitung tarif jasa SEO dikenakan. Biasanya mereka akan memberikan penawaran harga selama satu tahun.

Rumus Menghitung ROI SEO

Rumus ROI SEO sama seperti cara menghitung ROI investasi pada umumnya.

ROI=((Revenue-Cost)/Cost)*100

Untuk menggunakan rumus ini dalam perhitungan ROI SEO, ganti “Revenue” dengan “Organic traffic” dan “Cost” dengan “Total cost” yang Anda gunakan selama menjalankan kampanye SEO. Selanjutnya, hasilnya tinggal dikalikan 100 untuk mengetahui berapa persen ROI.

Evaluasi hasil perhitungan ROI SEO

Setelah mengetahui berapa persen ROI dari kampanye SEO, Anda dapat mengevaluasi apakah hasilnya sesuai dengan ekspektasi Anda. ROI yang positif menggambarkan bahwa strategi SEO Anda membawa hasil yang menguntungkan bagi bisnis Anda. Jika ROI SEO negatif, Anda perlu mengubah dan memperbaiki strategi Anda.

Perlu diingat bahwa menghitung ROI SEO lebih kompleks dan membutuhkan analisis yang mendalam dari berbagai faktor. Penting juga untuk mempertimbangkan hasil yang tidak berhubungan dengan konversi dalam menilai hasil strategi SEO, misalnya seperti visibilitas brand, peningkatan trafik organik, dan pertumbuhan bisnis dalam waktu jangka panjang.

Kesimpulan

SEO adalah sebuah investasi yang dapat Anda manfaatkan untuk pertumbuhan bisnis Anda. Dengan mengukur ROI SEO Anda secara berjangka, Anda dapat menyesuaikan strategi yang lebih berhasil mengena pada target konsumen Anda. Evaluasi perfoma website Anda paling tidak 3 bulan sekali untuk mengukur efektivitas teknik SEO dalam keseluruhan strategi marketing Anda.

Tomato Digital Indonesia menyediakan jasa SEO profesional yang mampu mengoptimalkan kualitas website Anda dan terbukti mampu meningkatkan trafik organik ke website Anda. Hubungi kami untuk mendapatkan sesi konsultasi gratis hari ini.