Tomato Digital works best with the following browsers: Chrome, Firefox, Internet Explorer 9 (or above)
SEO adalah proses untuk meningkatkan peringkat sebuah website pada SERP (Search Engine Result Page) di suatu mesin pencarian seperti Google. Hasil pencarian ini akan berdasarkan beberapa kata kunci yang berkaitan dengan konten pada sebuah website. Namun, SEO tidak semata-mata hanya tentang meningkatkan peringkat pada mesin pencari, tetapi juga memperbaiki struktur website untuk meningkatkan User Experience (UX) agar pengunjung bisa lebih nyaman dan betah berada di website tersebut.
50% pengguna hanya mengklik hasil pencarian Google halaman pertama dan hingga 90% pengguna tidak akan pernah mencari setelah halaman kedua dan seterusnya. Jadi, muncul di halaman pertama hasil pencarian Google adalah cara terbaik untuk menjangkau konsumen Anda.
Google akan menilai isi konten website Anda dan menentukan peringkat pencarian untuk website Anda berdasarkan kata kunci yang sesuai. Jasa SEO kami akan membantu Anda menentukan kata kunci yang tepat agar Google dapat melihat keunggulan website Anda.
Jika hasil pencarian natural dan search ads muncul pada waktu yang bersamaan, konsumen akan percaya bahwa bisnis Anda yang terbaik, seperti melihat iklan film dan kemudian teman-teman di sekitar Anda juga merekomendasikan film ini. Efek ganda yang disempurnakan membuat pengguna lebih berkeinginan membuka website Anda.
Sebelum produk baru Anda di update, kami akan lakukan pre-optimasi, sehingga Anda bisa mendapatkan eksposur maksimum dengan cepat setelah produk baru naik. Juga, kata kunci pencarian yang dipilih oleh spesialis SEO kami dapat membuat website Anda memiliki kesempatan lebih besar untuk menang.
Kami akan memberi Anda laporan analisis lengkap tentang peringkat website dan traffic setiap bulan, dan mencari solusi bila muncul masalah. Kami akan melakukan pemeliharaan untuk SEO website Anda secara internal dan eksternal setiap bulan untuk menjaga website Anda dalam kondisi terbaik.
Mengintegrasikan satu set lengkap layanan SEO, termasuk pemeriksaan kondisi website Anda secara menyeluruh, memeriksa masalah website Anda dari sudut pandang teknis SEO, dan mengusulkan rencana peningkatan serta pengoptimalan website. Spesialis SEO kami akan memberi Anda konsultasi teknis dan saran tentang pertanyaan terkait.