Apa itu Responsive Web Design (RWD)?

Apa itu Responsive Web Design (RWD)?

Responsive Web Design (RWD) adalah pengaturan yang memungkinkan server mengirim kode HTML yang sama ke semua perangkat dan menyesuaikan halaman web melalui CSS di perangkat.

Mengapa Google merekomendasikan website dengan desain yang responsif atau lebih dikenal dengan RWD?

Dengan memiliki website dengan design RWD, para pengguna dapat menggunakan satu URL untuk berbagi dan menautkan ke konten Anda dengan cara yang lebih mudah. Ini dapat membantu algoritme Google untuk menentukan atribut pengindeksan dengan benar untuk halaman web, tanpa mengirim pesan untuk menunjukkan versi komputer/versi seluler halaman yang sesuai.

Tidak hanya itu, Anda juga tidak perlu maintain beberapa halaman web dengan konten yang sama, karena website tersebut dapat digunakan di seluruh platform. Google sendiri secara otomatis dapat mendeteksi ukuran perangkat pengguna saat menjelajahi Internet, dan secara otomatis menyesuaikan konten grafis dari website untuk berbagai ukuran layar.

Apa pun perangkat yang digunakan pengguna untuk menjelajahi halaman web (termasuk komputer desktop, komputer tablet, atau ponsel), Anda dapat menggunakan URL yang sama, dan tampilan halaman web akan disesuaikan sesuai dengan ukuran layar. Karena itu, Google menyarankan Anda untuk membuat website dengan desain RWD.

Apabila ada pertanyaan mengenai Responsive Web Design (RWD), silahkan menghubungi jasa web design profesional Jakarta, Tomato Digital Indonesia.